Blog Gogarmen.com

Ingin tampil beda dengan pakaian custome yang sesuai dengan karakter dan gayamu?
Kunjungi blog gogarmen.com dan temukan berbagai inspirasi dan tips untuk membuat pakaian custome impianmu!

Pengumuman Pemenang Peserta Lomba Desain Artikel Kaos gogarmen - Gogarmen.com

Pengumuman Pemenang Peserta Lomba Desain Artikel Kaos gogarmen

Selamat sore teman-teman gogarmen yang berbahagia.
Apa kabarnya semua? semoga dalam keadaan sehat dan bahagia selalu.

Setelah kurang lebih satu bulan sejak awal diumumkannya lomba desain artikel kaos gogarmen pada tanggal 21 Agustus 2021 yang lalu, akhirnya kini sudah mencapai puncaknya. Jumlah peserta lomba yang sudah mendaftar selama proses pendaftaran peserta dari tanggal 21-27 Agustus yang lalu mencapai angka 275 pendaftar lomba dari berbagai kota di seluruh Indonesia dan 102 karya yang sudah di submit. Sungguh angka yang diluar ekspektasi kami untuk animo & ketertarikan masyarakat Indonesia di bidang kreatif fashion dan garment ini & kami sangat apresiasi untuk semua peserta yang sudah mendaftarkan dan mengirimkan karyanya.

Setelah itu karya yang sudah masuk lalu kami seleksi berdasarkan syarat yang harus diikuti (ketentuan warna, tidak menyerang suatu pihak, dan syarat lain yang tertera pada poster dan form pendaftaran).

Lalu dari 102 karya yang sudah dikirimkan terseleksi lagi hingga 18 karya yang lolos tahap final dan dinilai kembali berdasarkan proses penjurian ketat yang dilakukan dengan melibatkan juri tim desain internal kami beserta founder gogarmen, dan dua orang juri eksternal yakni @barikoshiroj dan @mahardigen yang juga dari bidang profesional desain di bidangnya masing-masing.

Yang dinilai antara lain adalah skor poin dari beberapa kategori-kategori sebagai berikut:

  1. Kesesuaian dengan tema
  2. Kerapihan dan eksekusi desain
  3. Originalitas Ide

dan didapatkan pemenang untuk lomba desain artikel kaos gogarmen sebagai berikut:

JUARA 1

Nama : Muhammad Luqie
Asal : Bekasi
Instagram : ercovac_studio

Total Poin : 995

JUARA 2

Nama : Anggun Wijayana
Asal : Yogyakarta
Instagram : anggunwijayana

Total Poin : 480

JUARA 3

Nama : Tamariska Felicia Levina Adino
Asal : Kediri
Instagram : felicialevina01

Total Poin : 460


JUARA FAVORIT 1

Nama : Fadhlir Rahman Nur Adli Eka Putra P.
Asal : Surakarta
Instagram : fadlir_kaka

This image has an empty alt attribute; its file name is Fadlir-Rahman-NAEP.P-1024x724.jpg

JUARA FAVORIT 2

Nama : Ferry Arif Setiawan Pratama
Asal : Bangkalan
Instagram : fasp__

This image has an empty alt attribute; its file name is Ferry-Arif-Setiawan-Pratama-2-1024x724.png

JUARA FAVORIT 3

Nama : Alfred Ade Putra
Asal : Yogyakarta
Instagram : alfred_putra

This image has an empty alt attribute; its file name is Alfred-Putra-1-1024x724.png

Selamat kepada seluruh pemenang lomba desain artikel tshirt gogarmen. Untuk para pemenang nanti akan dihubungi langsung oleh tim dari gogarmen untuk konfirmasi dan teknis penyerahan hadiah. Untuk semua peserta dan seluruh partisipan yang sudah mengikuti proses alur lomba desain gogarmen dari awal pendaftaran, submit karya dan pengumuman, kami sangat-sangat berterima kasih.

Semoga kita bisa menjalin keakraban lebih dekat lagi kedepannya, dan bisa bekerja sama di lain kesempatan, so stay tune di channel digital kita ya, karena pastinya akan ada kesempatan-kesempatan dan kejutan lainnya dari gogarmen.

Warmest regards & salam kreatif
Instagram : gogarmen
Youtube : gogarmen

Leave a Comment

Gogarmen.com adalah System produksi pemesanan segala jenis pakaian custom

Silahkan sampaikan kebutuhan Anda pada kami

Halo sobat MinGo, Untuk kalian yang ingin mendapatkan informasi lebih detail tentang produk kami, dan ingin segera direspon oleh kami, bisa hubungi MinGo yaa melalui link dibawh ini!

08119050119

penelusuran google terkait pengumuman-pemenang-peserta-lomba-desain-artikel-kaos-gogarmen gogarmen